Anggota DPRD Kota Tidore Kepulauan, Alifandi Risky Cahaya Putra, dari Partai Amanat Nasional , melaksanakan kegiatan Penjaringan Aspirasi Masyarakat (Reses) Masa Persidangan Ke-I Tahun Pertama Masa Jabatan 2024-2029 pada Kamis (28/04/2025)
Di Kelurahan Topo Kecamatan Tidore kota Tidore Kepulauan
Kegiatan reses ini berlangsung di beberapa titik dalam daerah pemilihannya, yaitu Dapil I yang mencakup dua Kecamatan yaitu kecamatan Tidore dan kecamatan Tidore Timur dimulai dari tanggal 26 hingga 28 April 2025. Acara ini dihadiri oleh ketua RT, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh perempuan, tokoh pemuda, serta undangan lainnya.
Laki-laki yang bisa di sapa Risky itu dalam kesempatan tersebut, menyampaikan bahwa reses merupakan kewajiban setiap anggota DPRD untuk turun langsung ke daerah pemilihannya. Hal ini bertujuan untuk mendengar aspirasi, masukan, dan saran dari masyarakat, yang nantinya akan diperjuangkan dan dikawal agar menjadi program prioritas bagi pemerintah.
“Segala aspirasi, masukan, dan saran dari masyarakat siap kami perjuangkan di tingkat Kota. Hal ini akan menjadi usulan kepada pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk dijadikan tolak ukur dalam menyusun program-program prioritas demi kesejahteraan masyarakat, khususnya di kelurahan topo,” ujar politisi dari Partai Amanat Nasional tersebut.
Risky juga menyampaikan terima kasih kepada, tokoh masyarakat, dan seluruh pihak yang berpartisipasi dalam kegiatan reses ini. Antusiasme mereka menciptakan ruang diskusi yang bermanfaat untuk menjaring berbagai aspirasi penting demi kesejahteraan masyarakat.
Berbagai aspirasi yang disampaikan dalam reses ini mencakup permintaan terkait persoalan kebutuhan dasar masyarakat yang harus segera dituntaskan demi kehidupan dan kesejahteraan masyarakat.
Dalam sela-sela pertemuan salah seorang tokoh masyarakat, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Risky atas kunjungannya kelurahan topo dan bertemu dan mendengarkan keluh kesah langsung dari masyarakat topo. Dan berharap apa yang di sampaikan oleh masyarakat hanya sebatas di pertemuan tersebut untuk kesejahteraan masyarakat.
Di Kelurahan Topo, Risky merasa terharu melihat antusias masyarakat yang hadir dalam pertemuan reses nya di kelurahan topo dan akan memperjuangkan aspirasi masyarakat tersebut di pemerintah kota Tidore Kepulauan.
“Setiap aspirasi masyarakat yang kami terima dalam reses ini akan kami kawal dan perjuangkan demi kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat yang kami wakili,” tutup Alifandi Risky Cahaya Putra.












